ESDM Minta Pemda Bantu SPBG
Rabu, 25 April 2012 – 08:31 WIB
JAKARTA - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) terus mengawal program diversifikasi energi melalui pengembangan bahan bakar gas (BBG). Menteri ESDM Jero Wacik mengatakan, kesusksesan program BBG tidak hanya akan ditentukan oleh pemerintah pusat, namun juga oleh pemerintah daerah (Pemda). "Terutama dalam hal perizinan, kami minta Pemda membantu," ujarnya melalui keterangan pers Ditjen Migas kemarin (24/4).
Baca Juga:
Menurut Jero, salah satu faktor utama penentu sukses tidaknya program BBG adalah ketersediaan infrastruktur stasiun pengisian bahan bakar gas (SPBG). Nah, dalam pembangunan SPBG inilah peran Pemda sangat dibutuhkan karena terkait dengan banyak perizinan. "Kami berharap, izinnya tidak dipersulit, bahkan harus dipermudah," katanya.
Baca Juga:
Jero menyebut, di Jakarta, untuk bisa mendapatkan Izin Mendirikan Bangunan (IMG) SPBG dibutuhkan 17 tanda tangan oleh pejabat di berbagai instansi. Akibatnya, proses pembangunan pun menjadi sangat lama dan berbelit. "Nanti keburu saya berhenti dari menteri ESDM, SPBG nya belum jadi," ucapnya.
JAKARTA - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) terus mengawal program diversifikasi energi melalui pengembangan bahan bakar gas (BBG).
BERITA TERKAIT
- KAI Logistik Beri Diskon Spesial Pengiriman Paket & Sepeda Motor
- Komisi XI DPR RI Desak Apple Bertanggung Jawab Atas Ketimpangan Pendapatan dan Investasi di Indonesia
- Gandeng Pengusaha Lokal, Tangkas Motor Listrik Ekspansi ke Jawa Timur
- Majoo Expert Solusi Nyata untuk Para Pelaku Usaha di Indonesia
- BNI Culture Fest 2024: Transformasi Dalam Membangun Budaya Kerja & Kinerja
- Dampingi Prabowo Bertemu PM Trudeau, Menko Airlangga: Ini Mampu Tingkatkan Perdagangan