Esemka Harus Ramah Lingkungan
Jumat, 06 Januari 2012 – 10:01 WIB

Esemka Harus Ramah Lingkungan
JAKARTA - Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) Gusti Muhammad Hatta berharap, di masa akan datang ketika popularitas mobil Esemka kian melambung di hati masyarakat teknologi yang digunakan harus ramah lingkungan.
Mantan Menteri Lingkungan Hidup itu menjelaskan, meski dia belum mengetahui secara detail teknologi mobil Esemka ini, pihaknya tetap mendorong nasionalisasi mobil Esemka.
Baca Juga:
"Kita akan beli mobil-mobilnya. Kalau kita beli, maka anak-anak itu akan memperoduksi lagi," katanya, Kamis (5/1).
Dengan sistem ini, Gusti berharap keterampilan anak-anak membuat mobil Esemka bisa semakin terasah. Selain itu, beberapa kelemahan dalam produksi sebelumnya bisa diperbaiki. Gusti juga mengatakan, Kemenristek akan menempatkan orang untuk memberikan masukan dalam teknologi pembuatan mobil Esemka.(wan)
JAKARTA - Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) Gusti Muhammad Hatta berharap, di masa akan datang ketika popularitas mobil Esemka kian melambung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis
- Pemegang Saham Pelita Air Kukuhkan Kembali Dendy Kurniawan sebagai Direktur Utama
- Bank Raya Targetkan 10 Ribu Nasabah Baru pada Pesta Rakyat Nusantara di TMII
- Kemacetan Panjang di Pelabuhan Tj Priok, Ketum INSA Bilang Begini
- Harga Pangan Hari Ini, Bawang Merah Menurun, Cabai Masih Tinggi
- Soal Penutupan Sementara Padma Hotel Bandung, Ini Penjelasan Manajemen