Etape Terengganu, Pesta Astana

Etape Terengganu, Pesta Astana
Etape Terengganu, Pesta Astana
Adu sprint jelang finis dimenangkan oleh pembalap Terengganu Pro-Asia (Malaysia) Mohd. Zamri Saleh. Posisi kedua ditempati adiknya Mohd Harrif Saleh. Posisi ketiga dan keempat berturut-turut ditempati Hossein Nateghi (Tabriz Petrochemical Iran) dan Dealton Nur Arif Prayogo (Gilass Surabaya). Peloton masuk finis dengan catatan waktu 3 jam 8 menit 0 detik dengan kecepatan rata-rata 41,94 km/jam. Tsissaruk sendiri kemarin finis di urutan ke-15. Karena dalam satu rombongan bersama 54 pembalap lain, catatan waktunya sama dengan Harrif Saleh.

     

"Saya sebenarnya punya ambisi untuk meraih beberapa kemenangan di sini. Tapi, semua itu tak mudah, dan akhirnya satu kemenangan ini yang saya dapatkan. Banyak tantangan yang membuat lomba ini menarik dan terus memotivasi," kata Harrif.

   

Astana sendiri menyatakan sangat bahagia bisa menjadi juara tim plus merebut tiga jersey. "Merebut beberapa gelar dalam partisipasi pertama kami di TdEJ sangat membanggakan. Kami rasa, lintasan dan penyelenggaraan even ini sangat menyenangkan," kata Valeriy Karchin, manajer Astana.

   

Balapan etape keempat seharusnya menjadi etape terpanjang. Sedianya, para pembalap harus melintasi rute sepanjang 156 km. Tapi, rute Mojowarno, Mojokerto hingga Diwek, Jombang, sepanjang hampir 25 km dipangkas. Race Director Sondy Sampurno menyatakan hal itu dilakukan demi menjamin keselamatan para peserta.

   

GRESIK - Track Team Astana membuktikan nama besarnya di ajang Jawa Pos-Polygon Tour de East Java (TdEJ) 2012. Dalam etape terakhir (keempat) kemarin

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News