EURO 2024: Pelatih Jerman Bongkar Taktik Menjinakkan Spanyol
jpnn.com, STUTTGART - Pelatih Jerman Julian Nagelsmann mengaku tahu bagaimana menjinakkan Spanyol di perempat final EURO 2024.
Jerman akan bersua Spanyol hari ini, Jumat (5/7/2024), di Mercedes Benz Arena, Stuttgart.
Kedua tim merupakan kandidat kuat juara EURO 2024. Spanyol dan Jerman sama-sama belum terkalahkan.
Jerman melaju ke perempat final seusai menang 2-0 atas Denmark, sedangkan Spanyol menggilas Georgia 4-1.
Nagelsmann sadar lawan yang dihadapi merupakan salah satu tim terbaik di Piala Eropa 2024.
Namun, eks juru racik Bayern Munchen itu optimistis anak asuhnya bisa merebut hasil positif, terlebih Jerman bertindak sebagai tuan rumah.
"Selalu ada tempat untuk berkembang. Saya senang melihat 20 menit pertama kami (melawan Denmark)."
"Jika kami bisa terus melakukan selama 20 menit pertama itu, akan sulit mengalahkan kami," ucap Nagelsmann dilansir UEFA.
Pelatih Jerman Julian Nagelsmann mengaku tahu bagaimana menjinakkan Spanyol di perempat final EURO 2024.
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Hasil UEFA Nations League: Portugal & Spanyol Melaju ke Perempat Final
- UEFA Nations League: Spanyol Menang Meyakinkan Atas Serbia
- UEFA Nations League: Spanyol Menang Tipis 1-0 Atas Denmark
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Menang Atas Bosnia, Belanda vs Hungaria Berakhir Imbang
- 2 Kapal Angkatan Laut Jerman Bakal Berlabuh di Jakarta Minggu Depan, Ada Apa?