EURO FC Futsal League 2022 Selesai Digelar, IndoBarca Jakarta Keluar Sebagai Juara
Bernard sendiri mengaku sengaja menyelenggarakan komepetis ini untuk mempererat silaturahmi antar pencinta sepak bola benua biru.
"Selain mereka suka menggelar nobar, latihan futsal biasanya juga sering mereka lakukan. Untuk itu, kami sediakan wadah untuk menggelar kompetisi ini."
"Semoga ke depannya turnamen ini bisa lebih luas cakupannya," tambah Bernard.
Joko Pramuji selaku salah satu panitia penyelenggara menambahkan, EURO Futsal League 2022 menjadi salah satu ajang perkenalan antarkomunitas pencinta sepak bola.
Meski cukup lama sekitar tiga bulan, turnamen ini akhirnya selesai tepat waktu dan berjalan dengan lancar.
"Apresiasi kepada para peserta yang sudah meluangkan waktu mengikuti ajang ini di tengah kesibukan mereka," ujar pria yang juga menjabat sebagai CEO Roro Jongrang itu.
IndoBarca menjadi juara seusai menduduki peringkat pertama klasemen akhir EURO Futsal League Jakarta 2022 dengan 63 poin dari 21 pertandingan tanpa terkalahkan.
Sementara itu, peringkat kedua dihuni komunitas ICI Jakarta yang finis dengan 60 angka. Komunitas penggemar Inter Milan hanya terpaut tiga poin dari IndoBarca.(mcr16/jpnn)
Turnamen futsal antar komunitas bertajuk EURO Futsal League 2022 rampung digelar seusai berjalan selama 22 pekan
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal
- Timnas Futsal Indonesia Juara ASEAN, Erick Thohir: Alhamdulillah
- SMAN 4 Metro Lampung Wakili Provinsi Sumatera Menuju Grand Final Axis Nation Cup 2024
- KWP Gelar Turnamen Futsal, Ariawan: Ajang Silaturahmi Wartawan Parlemen
- Yayasan KDM dan Campaign Bantu Anak Prasejahtera Lewat Sepak Bola
- 16 Tim Bertanding di Turnamen Futsal IPOL CUP di Lapangan Tibi Pasar Minggu
- Pelajar Aceh Bermain Total Agar Masuk Final Turnamen Futsal & Basket AMANAH Cup