Evakuasi Jasad Makan Waktu 17 Jam

Evakuasi Jasad Makan Waktu 17 Jam
Evakuasi Jasad Makan Waktu 17 Jam
“Turunya estafet, jadi ada tim yang di TKP (Kawah Burung) yang bertugas mengeluarkan jasad dari bangkai pesawat. Tim lainya bersiaga di jarak beberapa ratus meter dibawahnya. Nanti jasadnya dioper dari tim yang diatas ke tim yang dibawahnya,” ujar Suyatno.

Menurutnya, upaya ini dilakukan untuk mengefisiensi kondisi fisik tim evakuasi yang dikhawatirkan mengalami kelelahan usai begadang semalaman dengan kondisi cuaca pegunungan yang ekstrim.

Dikatakan, saat tiba di lokasi sekitar pukul 08.30, kondisi pesawat yang ‘nyungsep ini sempat menyulitkan untuk mengeluarkan jasad-jasad korban yang saat itu sudah hancur dan dikerumuni belatung ini.

Menurutnya, posisi jasad korban saat ditemukan terjepit di kokpit karena hidung pesawat hancur dan posisinya menghadap kebawah. Sehingga posisi ketiga jasad korban ini nyaris bertumpukan dengan bagian punggung jasad menghadap keatas.

MAJALENGKA – Upaya evakuasi jasad awak pesawat Cesna 172 Skyhawk PK NIP yang jatuh di Kawah Burung Lereng Gunung Ciremai berhasil membawa turun

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News