Evakuasi WNI dari Wuhan Harus Cepat dan Cermat
jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah diminta berhati-hati dalam proses evakuasi dan penanganan WNI dari Kota Wuhan, China sekembalinya ke Indonesia, agar virus Corona tidak menyebar di dalam negeri.
Anggota Komisi I DPR Sukamta mengingatkan bahwa rencana pemerintah mengevakuasi WNI dari Wuhan harus dilakukan dengan cepat dan cermat.
Politikus PKS itu menyebutkan, data resmi yang dirilis oleh 22 negara yang telah menemukan pasien terinveksi virus Corona per 31 Januari, terdapat 9.817 kasus, dengan 214 korban jiwa. Di Malaysia, Singapura, Filipina, Vietnam, Thailand terdapat virus mematikan itu di negaranya.
"Praktis hanya Indonesia yang belum ditemukan kasusnya. Kita berharap upaya-upaya preventif yang ketat kepada WNA yang masuk ke Indonesia khususnya yang berasal dari China atau yang pernah berinteraksi dengan Kota Wuhan dan Provinsi Hubei,” ujar Sukamta dalam keterangan yang diterima JPNN.com, Jumat (31/1).
Selain itu, pemerintah juga harus melakukan evakuasi yang cepat agar WNI yang sedang di Wuhan bisa diselamatkan. Kecermatan juga diperlukan pada proses pra evakuasi nantinya. Sebab, harus dipastikan bahwa WNI yang akan dievakuasi steril dari virus Corona.
Kemudian, ketika sampai di Indonesia, lokasi karantina bagi WNI juga harus dipastikan meminimalisir kemungkinan penyebaran virus Corona ini. Hal ini penting agar tidak ada penyebaran virus Corona di dalam negeri.
Hingga saat ini ilmuwan-ilmuwan dunia belum menemukan bagaimana virus ini menyebar dan kapan fase virus ini bisa menular ke orang yang belum terjangkit. Apalagi tanda-tanda awal proses inkubasi virus juga masih belum bisa dipastikan.
"Sehingga bisa saja orang yang terlihat sehat namun ternyata di dalam tubuhnya telah ada virus Corona," ujar wakil rakyat Dapil DI Yogyakarta ini. (fat/jpnn)
Pemerintah diminta berhati-hati dalam proses evakuasi dan penanganan WNI dari Kota Wuhan, China sekembalinya ke Indonesia, agar virus Corona tidak menyebar di dalam negeri.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Di Hadapan Menhan-Panglima TNI, Legislator Bicara Kasus di Sumut, Prajurit Jangan Terpancing
- Soal Kunker Perdana Prabowo ke China, Sukamta PKS Singgung Kemerdekaan Palestina
- Fraksi PKS Dukung Indonesia di Era Prabowo Gabung ke Organisasi BRICS
- Israel Serang Pasukan Perdamaian di Lebanon, Sukamta DPR: DK PBB Harus Beri Sanksi Keras
- Soal Kabar Kebocoran Data NPWP, Sukamta Komisi I Merespons, Keras
- Setelah PDNS 2 Diserang, Sukamta Mempertanyakan Soal Kebocoran Data Pribadi