Evaluasi Alor Star, Bidik Juara di Youth Olympic
jpnn.com - ALOR STAR - Target sekeping emas yang dipatok PP PBSI gagal dituntaskan tim bulutangkis junior Indonesia di BWF World Junior Championships 2014. Pasukan muda Merah Putih hanya bisa membawa pulang tiga perak dan dua perunggu dalam even di Alor Star, Malaysia itu.
Nah, manajer Indonesia, Maria Francisca pun memiliki alasan mengenai kekalahan itu. Menurut Maria, persiapan tim muda Indonesia kurang panjang untuk menghadapi even itu.
“Sebagai bahan evaluasi, mungkin selanjutnya persiapan pemain harus lebih lama. Dengan waktu persiapan yang lebih panjang, siapa tahu hasilnya bisa lebih baik,” terang Maria di laman PP PBSI, Jumat (18/4).
Di sisi lain, Ketum PBSI, Gita Wirjawan juga akan langsung mengevaluasi hasil di Malaysia tersebut. Pasalnya, tim bulutangkis junior Indonesia sudah ditunggu even besar.
Yakni Youth Olympic 2014 yang akan digeber Agustus mendatang. Mantan Menteri Perdagangan itu berharap, tim junior Indonesia mampu menuai hasil lebih bagus di Youth Olympic.
“Walaupun belum bisa meraih gelar, jangan pernah putus asa. Jalan kalian masih panjang. Mari latihan lebih keras lagi untuk prestasi yang lebih baik di turnamen selanjutnya," tegas Gita.(jos/jpnn)
ALOR STAR - Target sekeping emas yang dipatok PP PBSI gagal dituntaskan tim bulutangkis junior Indonesia di BWF World Junior Championships 2014.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Juara MotoGP 2024, Jorge Martin Ikuti Rekor Spesial Valentino Rossi
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Laga Penyambung Nyawa Garuda
- Heboh Pernyataan Erick Thohir & Aksi Bang Jay setelah Indonesia Kalah Tebal, Manajer Merespons
- Pebulu Tangkis Muda Indonesia Unjuk Gigi di Vietnam dan Malaysia International Series
- Kumamoto Masters 2024: Rengkuh Satu Gelar, Ganda Putra Indonesia Perlahan Bangkit
- Daftar 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025