EWINDO Bakal Resmikan Fasilitas Penelitian & Pengembangan Baru Benih Hortikultura

EWINDO Bakal Resmikan Fasilitas Penelitian & Pengembangan Baru Benih Hortikultura
Laboratorium milik PT East West Seed Indonesia (EWINDO). Foto dok EWINDO

“Aplikasi teknologi ini memungkinkan kami menyederhanakan proses yang biasanya memakan waktu bertahun-tahun dalam pengembangan varietas. Ini tidak hanya efisien dari sisi waktu, tapi juga meningkatkan akurasi dalam mendapatkan hasil terbaik,” jelas Glenn.

EWINDO juga akan menampilkan varietas-varietas unggulnya yang telah diluncurkan dalam beberapa tahun belakangan ini bersamaan dengan gelar Expo Nasional.

Varietas-varietas baru tersebut adalah hasil dari pemanfaatan teknologi untuk menjawab kebutuhan petani dan juga konsumen terhadap produk hortikultura yang berkualitas tinggi.

Guna meningkatkan kapasitas petani, EWINDO juga telah membangun Learning Farm yang saat ini sudah beroperasi di 8 lokasi sentra produksi hortikultura nasional, meliputi di Karawang, Magelang, Malang, Banyuwangi, Lampung Selatan, Solok, Hulu Sungai Selatan dan Minahasa.

Fasilitas ini memungkinkan petani untuk saling berbagi informasi dan melakukan praktik bertani dengan baik dan berkelanjutan, mulai dari teknologi budidaya, penanggulangan hama dan penyakit serta berbagai persoalan lain yang dihadapi petani.

Untuk mempermudah petani dalam menentukan sayuran apa yang mesti mereka tanam, EWINDO juga terus mengembangkan aplikasi SIPINDO yang di dalamnya mencantumkan informasi harga sayur di pasar.

“Kami optimistis dengan penerapan inovasi dan teknologi tinggi secara berkelanjutan, kesejahteraan petani hortikultura Indonesia akan semakin meningkat dan EWINDO akan senantiasa menjadi sahabat petani yang paling baik,“ seru Glenn.(chi/jpnn)

Guna meningkatkan kapasitas petani, EWINDO juga telah membangun Learning Farm yang saat ini sudah beroperasi di 8 lokasi sentra produksi hortikultura nasional.


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News