F-PKB Cari Jangan Tengah
Jumat, 30 Maret 2012 – 22:25 WIB

F-PKB Cari Jangan Tengah
JAKARTA - Sekretaris Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F-PKB) di DPR, Hanif Dhakiri, mengatakan, sejauh ini F-PKB terus mencari formula yang pas antara jalan pikiran yang menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) dengan realitas harga BBM dunia yang terus melonjak.
Karenanya, kata dia, posisi FPKB, tengah mencari jalan alternatif. "Posisi FPKB mencari jalan tengah alternatif diantara dua pendapat yang sama sama benar dan memiliki argumentasi kuat," kata Hanif kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jum'at (30/3).
Baca Juga:
Yang penting, sambung dia, adalah mencari yang terbaik buat ekonomi rakyat Indonesia. Ketua Umum DKN Garda Bangsa ini menambahkan, FPKB perlu bersuara jalan adil, jalan tengah dan tidak sepihak.
"Sebab ekonomi rakyat dan ekonomi negara tidak boleh dipertentangkan," pungkasnya. (boy/jpnn)
JAKARTA - Sekretaris Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F-PKB) di DPR, Hanif Dhakiri, mengatakan, sejauh ini F-PKB terus mencari formula yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Sejumlah PAC PDIP Datangi Megawati Setelah PN Jakpus Menangkan Gugatan Tia Rahmania
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- Politik Uang PSU Pilkada Serang, Gakkumdu Sita Duit Sebanyak Ini
- Info Sementara Penghitungan Suara PSU Pilkada Tasikmalaya, Siapa Unggul?
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?