F1: Lewis Hamilton Gabung Ferrari, Pukulan Telak Bagi Mercedes
jpnn.com - Lewis Hamilton resmi bergabung dengan Scuderia Ferrari pada musim 2025. Hal ini menjadi pukulan telak bagi Mercedes.
Kepindahan Hamilton ke Ferrari sejatinya tak begitu mengejutkan.
Pasalnya, pemilik tujuh gelar F1 itu sempat tarik ulur saat perpangan kontrak dengan Mercedes di musim lalu.
Dengan begitu, F1 2024 akan menjadi musim terakhir Hamilton bersama Mercedes.
"Scuderia Ferrari dengan bangga mengumumkan bahwa Lewis Hamilton akan bergabung dengan tim pada tahun 2025," bunyi pernyataan Ferrari pada media sosialnya di instagram.
Ferrari sendiri sudah cukup lama mengincar tanda tangan pembalap berusia 39 tahun itu.
Namun, tawaran Ferrari di musim lalu sempat ditolak karena Hamilton merasa Mercedes menawarkan jalan yang lebih baik menuju kesuksesan.
Kepindahan Hamilton ke Ferrari tentu menjadi pukulan telak bagi Mercedes.
Lewis Hamilton resmi bergabung dengan Scuderia Ferrari pada musim 2025. Hal ini menjadi pukulan telak bagi Mercedes.
- Mercedes-AMG GT 63 PRO 4MATIC+ Motorsport Diperkenalkan, Para Kolektor Harus Merapat
- Mercedes-Maybach S 680 Nordic Glow Hanya Diproduksi Sebanyak 50 Unit
- Xiaomi Kembangkan SUV Listrik Terbaru, Disebut Mirip Ferrari Purosangue
- F1 GP Hungaria 2024: Max Verstappen Kecewa Finis di Posisi Kelima
- Konon, Lewis Hamilton Pengin Mengakuisisi Tim MotoGP Gresini Racing
- Pabrikan Mobil Mewah Ini Akan Produksi Kendaraan Listrik Pertamanya