F1 Seri Jerman Pindah ke Hockenheim
jpnn.com - LONDON - Balapan Formula 1 seri Jerman kini tak lagi dilangsungkan di Nurburgring. Sebagai gantinya, balapan jet darat itu akan digeber di Sirkuit Hockenheim pada musim baru nanti.
Sebelumnya, Hockenheim dan Nurburgring memang selalu bergantian menjadi tuan rumah balapan F1. Namun, musim ini seharusnya Nurburgring yang bertindak sebagai tuan rumah.
“Balapan akan dilangsungkan di Hockenheim. Kami kini tengah menjalin kesepakatan dengan mereka,” terang bos F1, Bernie Ecclestone sebagaimana dilansir laman Planet F1, Jumat (16/1).
Meski berganti tempat, balapan F1 seri Jerman tetap akan dilangsungkan sesuai jadwal. Menurut rencana, balapan jet darat seri Jerman bakal digeber pada 16-19 Juli 2015 mendatang.
“Kami memiliki kontrak dengan Hockenheim. Kami hanya ingin menghormati kontrak itu. Nurburgring hanyalah alternatif,” tegas pria asal Inggris tersebut. (jos/jpnn)
LONDON - Balapan Formula 1 seri Jerman kini tak lagi dilangsungkan di Nurburgring. Sebagai gantinya, balapan jet darat itu akan digeber di Sirkuit
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
- Mantan Pelatih Thailand Ingin Vietnam Menjadi Juara Piala AFF 2024
- Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
- Persib Berterima Kasih Kepada Liga 1 dan Bali United
- Bangkit dari Cedera, Fadillah Arbi Optimistis Raih Poin di Seri Pamungkas JuniorGP 2024