FA Cup Jadi Pertaruhan Masa Depan Arsenal
jpnn.com - LONDON - Arsenal memiliki peluang besar mengakhiri paceklik juara yang sudah terjadi selama sembilan musim. Pasalnya, skuat racikan Arsene Wenger itu sudah menapak ke babak semifinal.
Langkah Arsenal seharusnya juga mulus. Sebab, Per Mertesacker dkk “hanya” akan menghadapi Wigan, Sabtu (12/4) malam WIB. Selain itu, Arsenal menjadi tim terbesar yang tersisa di babak empat besar.
Nah, bagi Arsenal, FA Cup tak ubahnya pertaruhan masa depan. Jika bisa menjadi juara, tim berjuluk The Gunners itu optimistis bakal meledak di kompetisi musim mendatang. “Gelar juara akan mengangkat konfidensi para pemain. Sebab, kami masih memiliki banyak pemain yang tidak tahu bagaimana rasanya memenangkan tropi juara,” terang playmaker Arsenal, Tomas Rosicky di laman resmi klub, Sabtu (12/4).
Rosicky mencontohkan beberapa pemain muda seperti Jack Wilshere dan Aaron Ramsey. Keduanya memang menjadi pemain penuh talenta. Namun, mereka belum pernah merasakan gelar juara.
“Mereka belum tahu bagaimana rasanya sukses. Jadi, ini akan menjadi kesempatan besar bagi kami untuk memenangkan gelar juara musim ini. Itu akan menjadi modal besar bagi para pemain,” tegas Rosicky. (jos/jpnn)
LONDON - Arsenal memiliki peluang besar mengakhiri paceklik juara yang sudah terjadi selama sembilan musim. Pasalnya, skuat racikan Arsene Wenger
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Panggil 4 Muka Baru ke Timnas Indonesia
- Daftar 33 Pemain Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Ada 7 Nama Abroad
- Taklukkan AS Roma 1-0, Napoli Kembali ke Puncak Klasemen Serie A 2024/25
- Hasil Liga Spanyol: Menang 3-0 Atas Leganes, Madrid Naik Posisi 2 Klasemen
- Kevin Diks Menawan, FC Copenhagen Amankan 3 Poin
- Pertamina Eco RunFest 2024 Beri Dampak Positif, Mulai Lingkungan hingga Ekonomi