FA Hukum Drogba Tiga Laga
Mengaku Salah Balas Lempar Koin
Rabu, 19 November 2008 – 18:58 WIB
LONDON - Didier Drogba tidak mengelak soal tuduhan melemparkan koin ke penonton yang dilakukannya ketika membela Chelsea melawan Burnley di Piala Carling. Pengakuan itu disampaikannya kepada FA (Asosiasi Sepak Bola Inggris). Ketika memberikan kesaksian kepada FA, Drogba mengakui kesalahannya. Kemudian, wasit Keith Stroud yang memimpin laga tersebut mengaku bahwa sama sekali tidak melihat Drogba melempar koin ke arah penonton.
Setelah melihat bukti-bukti yang ada, FA akhirnya memutuskan hukuman larangan tiga pertandingan kepada penyerang timnas Pantai Gading itu. Drogba bakal absen ketika Chelsea menjamu rival beratnya, Arsenal, di Stamford Bridge pada 30 November mendatang.
Baca Juga:
Begitu juga di saat The Blues -julukan Chelsea-menghadapi Newcastle United pada Sabtu 22 November serta bertandang ke Reebok Stadium menantang Bolton Wanderers. Itu sebuah kerugian besar bagi pelatih Chelsea Luiz Felipe Scolari.
Baca Juga:
LONDON - Didier Drogba tidak mengelak soal tuduhan melemparkan koin ke penonton yang dilakukannya ketika membela Chelsea melawan Burnley di Piala
BERITA TERKAIT
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
- Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024
- Sempat Unggul 17-10 di Gim 3, Jojo Keok di Semifinal Kumamoto Masters 2024