Fabregas Raja Assist Eropa

jpnn.com - LONDON - Keputusan Cesc Fabregas hengkang ke Chelsea berbuah manis. Bersama tim berjuluk The Blues itu, Fabregas kembali menemukan tajinya sebagai gelandang jempolan.
Mantan gelandang Barcelona itu terus saja memberikan assist bagi rekan-rekannya. Terbaru, Fabregas menyodorkan assist pada Eden Hazard ketika Chelsea ditahan imbang Southampton dengan skor 1-1 di St Mary’s Stadium, Minggu (28/12).
Itu adalah assist ke-13 yang berhasil diciptakan Fabregas sepanjang musim ini. Catatan itu membuat Fabregas menempati posisi puncak daftar pencetak assist di Premier League 2014/2015.
Selain itu, Fabregas juga menahbiskan diri sebagai raja assist Eropa. Tidak ada satupun pemain di lima kompetisi papan atas Eropa yang bisa menyamai torehan mantan kapten Arsenal itu.
Posisi kedua ditempati gelandang Wolfsburg, Kevin De Bruyne yang mencetak sepuluh assist. Sementara, Cristiano Ronaldo, Gylfi Sigurdsson dan Koke masing-masing hanya mengemas delapan assist. (jos/jpnn)
LONDON - Keputusan Cesc Fabregas hengkang ke Chelsea berbuah manis. Bersama tim berjuluk The Blues itu, Fabregas kembali menemukan tajinya sebagai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PSSI Jaga Asa Tembus Piala Dunia 2026 dengan Gelar Acara Doa Bersama di Senayan
- Klasemen MotoGP Setelah Marc Marquez Juara Sprint di Buriram
- Duo Marquez Start dari Posisi 1-2 di MotoGP Thailand
- City vs Plymouth di Piala FA: Guardiola tak Ingin Timnya Bernasib Sama dengan Liverpool
- 4 Pemain Persebaya yang jadi Perhatian Pelatih Persib
- Persebaya Vs Persib: PHK Membayangi Paul Munster