Fabriek Bloc, Bekas Pabrik Jadi Ruang Kreatif Publik
Fabriek Bloc Tenant Hunt ingin mendukung usaha/produk lokal, mengembangkan bisnis UKM/UMKM secara terukur, memperkuat penyangga ekonomi lokal, serta mengembangkan industri pariwisata dan ekonomi kreatif yang berkelanjutan.
Pada pembukaan fase pertamanya, manajemen Fabriek Bloc telah mengalokasikan 30 unit tenant berkategori F&B dan Non-F&B untuk diikutsertakan pada ajang FB Tenant Hunt ini.
Kategori F&B terdiri dari kafe, restoran, bistro hingga kedai kopi.
Kategori Non-F&B di antaranya tenant buku, hobi, game, musik, seni, fesyen dan gaya hidup, kriya, cinderamata, kesehatan, dan kecantikan.
DNA bisnis dari Fabriek Bloc nanti bakal serupa dengan M Bloc Space yaitu memberdayakan usaha dan jenama lokal, penerapan sistem bagi hasil, serta melakukan transaksi non-tunai. (ded/jpnn)
Sebuah area bekas pabrik seng terbesar di Padang disulap menjadi ruang kreatif publik bernama Fabriek Bloc.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Inilah Dua Film Pendek Terbaik di Fesbul Lokus 9
- Sineas Kota Padang Sangat Antusias Mengikuti Workshop Fesbul
- Tinjau Tes CPNS Kemenkumham di Padang, Anna: Jangan Percaya Pihak yang Berjanji Bisa Meluluskan
- Mayat di Sitinjau Lauik Padang Diduga Korban Pembunuhan
- Penyebab Kematian Afif Maulana Versi Dokter Forensik
- Workshop Fesbul untuk Lokus 9 Digelar di Kota Padang