Facebook Menguji Coba Fitur Baru di Messenger, Makin Aman
jpnn.com - Facebook menguji coba fitur end-to-end encryption sebagai default atau pengaturan bawaan di Messenger.
Melalui fitur itu pengguna tidak perlu lagi mengaktifkannya secara manual.
Fitur end-to-end encryption sebenarnya sudah ada sejak 2016 di Messeger, tetapi layanan itu sebelumnya harus diaktifkan secara manual oleh pengguna untuk setiap sesi obrolan individu.
Uji coba untuk mengaktifkan fitur end-to-end encryption secara otomatis akan berlangsung dalam beberapa pekan ke depan oleh Facebook.
Beberapa pengguna terpilih akan mencoba langsung secara otomatis.
Bisa dibilang selain kata sandi atau password untuk mengamankan akun jejaring sosial, fitur end-to-end encryption menjadi lapisan kedua untuk mengamankan keamanan data dan privasi pengguna jejaring sosial.
Terutama dengan makin banyaknya penipuan dan pencurian data dari jejaring sosial maka mengaktifkan fitur end-to-end encryption menjadi bermanfaat.
Selain itu, Facebook juga menguji fitur end-to-end encryption pada akun yang terhubung di lebih dari satu perangkat.
Facebook menguji coba fitur end-to-end encryption sebagai default atau pengaturan bawaan di Messenger.
- Trump Melunak, Meta Bergerilya Merayu Kreator TikTok Pindah ke Facebook dan Instagram
- Pengguna WhatsApp Kini Bisa Berbagi Status ke Facebook dan Instagram
- Ajang Vape 5 Styles Berhadiah Rp 405 Juta, Buruan Ikutan!
- Pesan Abah Qomar Sebelum Meninggal Dunia, Begini Isinya
- Dunia Hari Ini: Facebook dan Instagram Akan Berhenti Menggunakan Mesin Pengecek Fakta
- Hati-Hati Skema Penipuan dengan Target Bisnis di Media Sosial