Facebook Milik Pegawai Pemko Tampilkan Profil Bugil
jpnn.com - TANJUNGPINANG – Rabu (29/10) malam lalu, warga Kota Tanjungpinang dibuat heboh oleh akun Facebook milik salah satu pegawai dinas sosial dan tenaga kerja di Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang berinisial NF. Pasalnya, di akun Facebook itu FN tampil dalam foto tanpa busana.
Pada akun itu terlihat ada tiga foto FN dalam posisi tanpa busana. Setelah foto-foto itu diunggah, puluhan komentar langsung muncul di wall Facebook milik NF.
”Ya Allah…Engkau maha mengetahui bahwasanya saudaraku ini adalah wanita sholeha. Ampunkanlah ia, jauhkan ia dari segala fitnah. Sesungguhnya, Engkau Maha Pelindung kami,” begitulah komentar seorang teman dari akun Facebook NF itu seperti dikutip Batam Pos.
Beberapa jam kemudian, tepatnya pukul 21.30 WIB, akun tersebut sudah diblokir. Akibatnya, akun NF tidak bisa diakses lagi.
Kecurigaan yang muncul, akun Facebbok milik NF telah dibajak orang lain. ”Saya kaget melihat akun teman saya itu, mukanya mirip dia (NF) tapi kita tidak tahu kebenarannya,” kata Agus, warga Jalan Pramuka yang berteman dengan NF di Facebook.
Kepala Dinas Sosial dan tenaga Kerja, Surjadi mengakui punya anak buah bernama NF. Hanya saja, Surjadi tidak bersedia menyebut nama asli pegawainya itu.
”Benar itu akun Facebook pegawai saya, tapi yang bersangkutan mengatakan itu bukan foto dirinya. Karena sudah dua minggu Facebook-nya di-hacked. Kasihan dia difitnah, citra dirinya tercoreng oleh pihak yang tak bertangung jawab. Pihak keluarganya akan melapor ini ke polisi,” pungkas Surjadi.(jpnn)
TANJUNGPINANG – Rabu (29/10) malam lalu, warga Kota Tanjungpinang dibuat heboh oleh akun Facebook milik salah satu pegawai dinas sosial
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bea Cukai Malang Menggagalkan Pengiriman 414.920 Batang Rokok Ilegal
- Puskesmas Jomin Terima Ambulans Modern dari Peruri
- Edarkan Narkoba di Muara Enim, Pria Ini Akhirnya Ditangkap
- Farhan Upayakan Penerbangan Komersil Bandara Husein Sastranegara Aktif Lagi
- Pak Ihsan Menyinggung Honorer jadi PPPK Paruh Waktu, Minta Tambahan Anggaran
- Prabowo Luncurkan Makan Bergizi Gratis, Pedagang Kantin Sekolah Menangis