Facebook Mulai Uji Coba Fitur Unggah Foto di Instagram Melalui PC
jpnn.com, JAKARTA - Facebook buka suara terkait uji coba fitur baru di Instagram yang bisa mengunggah foto melalui PC.
Kabarnya fitur unggah foto Instagram ini bakal diluncurkan dalam waktu dekat.
Juru bicara Facebook Christine Pai mengatakan pihaknya melihat banyak pengguna mengakses Instagram dari komputer mereka untuk meningkatkan pengalaman.
"Kami sekarang menguji kemampuan fitur untuk mengunggah foto di Instagram lewat desktop mereka,” kata Christine Pai seperti dikutip The Verge, Minggu (27/6).
Dengan fitur tersebut, pengguna desktop bisa mengunggah foto ke Instagram sama mudahnya seperti melalui ponsel.
Salah satu konsultan media sosial Matt Navarra menemukan beberapa tangkapan layar yang menunjukkan Instagram sedang menguji coba opsi untuk upload foto dan video lewat PC secara terbatas.
Dari tangkapan layar yang diunggah Navarra, tampak pengguna bisa memiliki rasio aspek, menggunakan filter bawaan Instagram dan parameter pengeditan dasar di dalam browser.
Selain itu, Navarra juga membagikan bagaimana cara mengunggah foto Instagram lewat browser terlihat sama di aplikasi. Berikut caranya.
1. Klik tanda '+' yang acar di sudut kanan atas. Tombol itu berada di antara ikon direct messages dan kompas.
Facebook buka suara terkait uji coba fitur baru di Instagram yang bisa mengunggah foto melalui PC.
- Hati-Hati Skema Penipuan dengan Target Bisnis di Media Sosial
- Photobooth 'Life Four Cuts' Sajikan Pengalaman Foto tak Terlupakan Dengan Idola K-Pop
- Instagram Dapat Sejumlah Fitur Baru, Simak Nih!
- Begini Modus Sindikat Jual Beli Bayi Lewat Facebook
- Bertemu Eks Sekuriti yang Ancam akan Sebar Foto Pribadi, Ricis Bereaksi Begini
- Eks Sekuriti Ancam Sebar Foto dan Video Pribadi, Ria Ricis Khawatir Keluarga Kena Dampak