Facebook Prabowo Dibom dari AS
Jumat, 24 Juli 2009 – 08:04 WIB
JAKARTA - Facebook Prabowo di bom oleh pemilik jejaring ini dari kantor pusatnya di AS. Akibatnya, komunikasi intens yang selama ini terjalin antara calon wakil presiden dengan konstituennya terputus. Pemilik akun Facebook Prabowo Subianto (FbPS) pun kebakaran jenggot. Mereka kecewa kepada kantor pusat Facebook di Amerika Serikat (AS) yang telah memblokir situs jejaring pertemanan milik Prabowo Subianto, cawapres dari PDIP-Gerindra. Kegiatan rutin para maniak Facebook, seperti update status, posting berita, diskusi, dan upload foto tidak bisa dilakukan sejak Rabu (22/7) lalu. Menurut Boyke, pemblokiran itu sangat merugikan Prabowo. Apalagi, jumlah anggota Facebook yang dibuat pada 22 September 2008 itu mencapai 67 ribu orang. Fans aktifnya, ungkap Boyke, mencapai 18 ribu orang. "Interaksi yang terjadi rata-rata 5.600 per hari," katanya. Boyke menduga ada pendukung lawan politik Prabowo dalam Pilpres 2009 yang melaporkan masalah ini ke kantor Facebook pusat. Laporan itu membuat Facebook Prabowo diblokir karena dianggap pemalsuan atau kebohongan publik. "Kesimpulan sementara kami, ada orang yang lebih kuat dari pemilik Facebook yang "bermain?, sehingga bisa memblokir kami," cetusnya.
"Alasannya, Prabowo dianggap bukan orang yang secara langsung mengoperasionalkan Facebook-nya," kata Direktur Mega-Prabowo Media Centre (MPMC) Amran Nasution di Jakarta, Jumat (24/7).Amran mengakui kesibukan Prabowo sepanjang pilpres sangat padat, sehingga mendelegasikan pengelolaan Facebook-nya kepada Boyke Setiawan dan kedua anaknya. "Tapi, di waktu senggang, Prabowo sendiri menyempatkan waktu untuk menanggapi diskusi yang berkembang di Facebook-nya," cetusnya.
Baca Juga:
Di tempat terpisah, Boyke Setiawan mengatakan data Facebook Prabowo selama sebulan dari 15 Juni-20 Juli 2009 sempat menghilang. Namun, data itu akhirnya bisa muncul lagi dengan utuh. "Tapi, sempat muncul kata disable atau tidak bisa digunakan," kata Boyke. Yang lebih mengherankan, imbuh dia, link Facebook yang semula beralamatkan www.facebook.com/prabowo.subia nto berubah menjadi www.facebook.com/prabowo-subia nto. Perubahan link itu membuat orang yang berusaha mengaksesnya dengan alamat lama pasti gagal.
Baca Juga:
JAKARTA - Facebook Prabowo di bom oleh pemilik jejaring ini dari kantor pusatnya di AS. Akibatnya, komunikasi intens yang selama ini
BERITA TERKAIT
- Ratusan Orang di Klaten Deklarasikan Gerakan Jateng Muda
- Elektabilitas Pramono-Rano Karno Tinggi di Semua Wilayah Jakarta
- Menjelang Pemungutan Suara, Bawaslu Minta Pengawas Pilkada 2024 Bikin LHP Secara Detail
- Ahmed Zaki Iskandar Minta Kader Golkar Bekerja Keras Memenangkan Ridwan Kamil-Suswono
- Ridwan Kamil Janji Mau Bikin Jakarta Maju Tetap Berkeadilan
- Membangun Jakarta Bareng Anak Muda, RK Ecosystem Kenalkan Program Kolaborasi ala RIDO