Fadel Muhammad Dukung Kapolda Gorontalo Berantas Narkoba

jpnn.com, GORONTALO - Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad mendukung penuh semangat dan upaya-upaya yang akan dilakukan Kapolda Gorontalo yang baru, Brigjen Pol. Adnas untuk memberantas narkoba di wilayah Gorontalo serta melindungi generasi muda dari bahaya besar narkoba.
“Dukungan ini saya nyatakan dengan tulus dan saya siap membantu jika dibutuhkan, demi anak-anak muda kita jauh dari jangkauan narkoba yang merusak," katanya, usai bertemu Kapolda, di Mapolda Gorontalo, Jumat (28/2/2020).
Sebab, lanjut Fadel, bahaya narkoba apalagi korbannya anak-anak muda yang merupakan generasi penerus kepemimpinan bangsa, sangat mengkhawatirkan sekali.
“Sangat membuat saya takut. Bangsa ini bisa kehilangan satu generasi gara-gara narkoba. Tak bisa dibayangkan jika aparat penegak hukum tidak keras menghadapi bahaya narkoba. Kerusakan generasi muda kita akan sangat parah," terangnya.
Sebelumnya, Fadel Muhammad mengucapkan selamat kepada Brigjen Pol. Adnas sebagai Kapolda Gorontalo. Banyak kalangan yang menaruh harapan kepada Kapolda baru ini, untuk kinerja kepolisian daerah Gorontalo agar lebih baik lagi.
“Saya sebagai putera daerah, pernah menjabat Gubernur dua periode dan sebagai Pimpinan MPR, mewakili rakyat Gorontalo agar Kapolda baru ini bisa membawa provinsi ini ke depan lebih baik," imbuhnya.
Makanya, lanjut Fadel, begitu dirinya mendengar semangat Kapolda untuk membersihkan tanah serambi Madinah ini dari narkoba dalam masa kepemimpinannya, langsung disambut antusias.
“Untuk menuntaskan hal berat tersebut, saya rasa, Polda Gorontalo ini sudah layak naik tingkat dari Polda tipe B menjadi tipe A. Sebab, fasilitas-fasilitas tipe A akan banyak menunjang kualitas kinerja yang memang sangat berat," ujarnya.
Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad mendukung penuh semangat dan upaya-upaya yang akan dilakukan Kapolda Gorontalo yang baru, Brigjen Pol. Adnas untuk memberantas narkoba di wilayah Gorontalo.
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Waka MPR Dorong Pengembangan Kompetensi Berkelanjutan Bagi Guru Harus Dijalankan
- Pimpinan MPR Respons soal Terbitnya Inpres Pengentasan Kemiskinan Ekstrem
- Ketua MPR: Tindakan Kelompok Radikal Bisa Ciderai Perjuangan Rakyat Palestina