Fadel Siap Bagi Waktu Demi Golkar

Fadel Siap Bagi Waktu Demi Golkar
Fadel Siap Bagi Waktu Demi Golkar
Fadel tergolong politisi "lama" di Partai Golkar. Dia sempat menjadi petinggi DPP Partai Golkar di era Harmoko dan Akbar Tandjung. "Kemudian (saat JK terpilih sebagai ketua umum, Red) dapat tugas menjadi Gubernur Gorontalo," kenangnya.

 

Ketika Aburizal Bakrie tampil sebagai ketua umum, Fadel ditarik kembali ke "pusat" sebagai Ketua DPP Bidang Kemahasiswaan dan LSM. Nah, sekarang Fadel menjadi salah satu dari empat Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar.

 

Sebelumnya, hanya ada dua Waketum, yakni Theo L Sambuaga dan Agung Laksono. Bersama Fadel juga ditunjuk Sharif Cicip Sutardjo. Sharif diberi mandat untuk pemenangan Golkar di wilayah Bali, NTT, dan NTB. "Memang ketum berharap banyak. Kebetulan teman -teman di timur juga menyambut baik ini," kata Fadel.

 

Ada rencana untuk mengincar kursi ketua umum Golkar mendatang? "Satu dari empat orang waketum ini punya chance besar untuk itu. Tapi, kita lihat saja, keadaan masih jauh," jawab Fadel, diplomatis. (pri)

JAKARTA - Fadel Muhammad siap untuk all out menjalankan tugas barunya sebagai Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar. Menteri Kelautan dan Perikanan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News