Fadjroel Rachman Sampaikan Berita Duka, Innalillahi

jpnn.com, JAKARTA - Duta Besar Indonesia untuk Kazakhstan dan Tajikistan Fadjroel Rachman menyampaikan rasa dukacita atas meninggalnya legenda bulu tangkis Indonesia Verawaty Fajrin.
"Kami sekeluarga turut berdukacita. Insyaallah, husnulkhatimah. Aamiin ya rabbal alamin," tulis Fadjroel seperti dikutip dari Antara di Jakarta, Minggu.
Dia juga mendoakan amal dan ibadah Verawaty Fajrin diterima Allah dan doanya diampuni.
Verawaty Fajrin berpulang di Rumah Sakit Dharmais, Jakarta, Minggu pukul 06.58 WIB setelah mengalami sakit yang cukup lama.
Verawaty Fajrin, eks pemain bulu tangkis Indonesia itu telah menorehkan prestasi besar di berbagai kejuaraan.
Verawaty berpulang pada usia 64 tahun setelah sempat menjalani perawatan akibat sakit kanker paru-paru. Vera meninggalkan suami Fadjriansyah Bidoein, seorang anak Fidyandini, dan dua cucu.
Almarhumah disalatkan di Masjid Al Islam, kawasan Cipayung, Jakarta Timur.
Jenazah Vera akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Minggu siang, diberangkatkan dari rumah duka Kavling DKI Cipayung, di Jalan Durian Blok T 1 No. 23 RT 01 / 08, Cipayung, Jakarta Timur. (antara/jpnn)
Duta Besar Indonesia untuk Kazakhstan dan Tajikistan Fadjroel Rachman menyampaikan rasa dukacita atas wafatnya legenda bulu tangkis Indonesia Verawaty Fajrin.
- Kabar Duka: Aktor Senior Subarkah Hadisarjana Meninggal Dunia
- Banyak Bikin Kesalahan, Rehan/Gloria Harus Puas Jadi Runner up Lagi
- Rehan/Gloria dan Adnan/Indah Kompak ke Perempat Final Orleans Masters 2025
- Rhoma Irama Sampaikan Kabar Duka, Innalillahi
- Rehan/Gloria Tidak Mau Terbebani dan Pengin Main Lepas di Semifinal German Open 2025
- Bejo Sugiantoro Tutup Usia, Sempat Tak Sadarkan Diri Kala Bermain Futsal