Fadli Zon Berultah ke-45, Beginilah Perayaannya...
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon berulang tahun merayakan ulang tahunnya yang ke-45 pada Rabu (1/6). Politikus Gerindra itu memanfaatkan hari ulang tahunnya untuk meluncurkan sebuah biografi.
Fadli meluncurkan biografinya yang berjudul Menyusuri Lorong Waktu. Biografi itu sebagai persembahan Fadli untuk ibunya.
"Alhamdulillah akhirnya merilis buku. Buku ini saya persembahkan untuk ibu saya yang sudah melahirkan dan mengasuh saya," kata Fadli saat peluncuran biografinya di sebuah hotel di kawasan Jakarta Pusat, Rabu (1/6) malam.
Buku biografi setebal 522 halaman itu secara garis besar berisi perjalanan hidup Fadli. Mulai dari lahir pada 1 Juni 1971 hingga kini menjadi wakil ketua DPR.
Dalam biografi itu Fadli menceritakan masa-masa saat masih di sekolah dasar hingga menjadi politikus kenamaan. Politikus berdarah Minang itu pun menuturkan tentang persentuhannya dengan seni budaya, ilmu pengetahuan, bisnis, jurnalistik hingga politik.
"Saya menulis buku ini termasuk cepat. Ini bukan memoar, tapi cara saya merayakan hidup saya yang 45 tahun," ujarnya.
Namun, Fadli menegaskan bahwa biografi itu bukan untuk menyombongkan diri. "Di dalamnya juga bukan menyampaikan apa yang saya raih, tapi bagaimana memperjuangkan ke depannya," tegasnya.
Acara peluncuran buku itu juga dihadiri sejumlah nama kondang. Antara lain Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Ketua DPR Ade Komarudin, Ketua DPD Irman Gusman, serta musikus kondang Ahmad Dhani.
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa