Fadli Zon Diminta Walk Out dari Sidang Paripurna

jpnn.com, JAKARTA - Aksi walk out yang dilakukan Fraksi Partai Gerindra berimbas pada situasi sidang paripurna penutupan masa sidang keempat tahun 2017 hari ini, Jumat (28/4).
Bahkan, Wakil Ketua DPR Fadli Zon juga diminta ke luar ruangan yang letaknya berada di lantai 4, Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta
Aksi walk out terjadi lantaran pimpinan sidang Fahri Hamzah mengetok palu pembentukan hak angket terhadap KPK.
Padahal, sejumlah fraksi belum menyampaikan pandangannya.
Adapun Fadli Zon meninggalkan ruangan saat Ketua DPR Setya Novanto tengah membacakan pidato penutupan masa sidang usai aksi walk out Fraksi Partai Gerindra.
Ketika Novanto membacakan pidatonya Fadli Zon yang berada di meja pimpinan tampak menerima telepon.
Disinyalir, telepon itu berasal dari Ketua Fraksi Partai Gerindra Ahmad Muzani yang tadi mengajak seluruh anggotanya keluar dari ruang sidang.
Benar saja, usai menutup teleponnya, Fadli langsung beranjak dari kursinya meninggalkan ruangan.
Aksi walk out yang dilakukan Fraksi Partai Gerindra berimbas pada situasi sidang paripurna penutupan masa sidang keempat tahun 2017 hari ini, Jumat
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Fadli Zon Mengenang Pertemuan Terakhir dengan Titiek Puspa
- Titiek Puspa Meninggal Dunia, Fadli Zon Turut Berduka
- Tarif Trump Ancam Ekspor, HKTI Dorong Pemerintah Lindungi Petani
- Jadi Ketua Dewan Pembina PARFI '56, Fadli Zon Sampaikan Komitmen untuk Industri Film
- Di Hong Kong, Fadli Zon Banggakan Film Nasional kian Mengglobal