Fadli Zon: ICW Fokus di Korupsi Saja
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon terlihat heran ketika dikonfirmasi soal langkah LSM antikorupsi mengadukannya ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD). Sebab, selain masalah permintaan fasilitas itu sudah selesai, dirinya juga tidak melakukan tindak pidana korupsi.
"Masalah ini kan sudah clear, sudah jelas. Saya tidak melanggar konstitusi, undang-undang, tatib dan tidak pernah menulis surat (permintaan fasilitas)," kata Fadli di gedung DPR Jakarta, Kamis (30/6).
Sebagai mantan aktivis, Fadli mengaku paham dengan kerja LSM seperti ICW. Menurutnya, permasalahan ini diluar ruang lingkup ICW yang merupakan kelompok penggiat antikorupsi.
Fadli pun meminta ICW fokus pada masalah korupsi. Dia mengingatkan, saat ini masih banyak kasus yang menimbulkan kerugian negara cukup besar seperti reklamasi Teluk Jakarta. Menurutnya, mengawasi penanganan kasus semacam itu lah yang harusnya jadi fokus ICW.
"Saya tidak melakukan korupsi atau merugikan negara. Tapi, tentu ini (melapor) hak. Nanti akan kami proses sesuai aturan yang berlaku," ujar Fadli.(fat/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon terlihat heran ketika dikonfirmasi soal langkah LSM antikorupsi mengadukannya ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wujudkan Tata Kelola Perusahaan yang Baik, SIG & Jamdatun Tingkatkan Sinergi
- Bacakan Pleidoi, Harvey Moeis Titip Pesan untuk Sandra Dewi dan Anak
- Selesai Diperiksa KPK, Yasonna Ungkit Diskresi Partai dan Fatwa MA
- APJI DKI Jakarta Gelar Musda, Siapkan Strategi Industri Jasa Boga Berkelanjutan
- Kaltim Raih Tiga Penghargaan pada Ajang APBD Award 2024
- Polri Dinilai Penuhi Perlindungan Kelompok Rentan yang Berhadapan dengan Hukum