Fadli Zon: Mengirimkan Dokter Kepresidenan Buat Bu Ani Bukan Keputusan Jokowi
jpnn.com, JAKARTA - Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto akan menjenguk Bu Ani Yudhoyono, istri presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono alias SBY di National University Hospital atau NUH Singapura karena sakit kanker darah.
Wakil Ketua DPR sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengatakan memang ada rencana Prabowo menjenguk. Cuma waktu itu Bu Ani masih dalam tahap observasi.
"Pak Prabowo ada rencana. Cuma memang waktu itu kan masih dalam mungkin observasi ya. Jadi waktunya belum klop dengan pihak keluarga juga. Saya kira pada waktunya insyaallah," kata Fadli di gedung DPR, Jakarta, Rabu (13/2).
Dia membenarkan bahwa sebelum Bu Ani sakit, Prabowo dan SBY sempat dijadwalkan berkunjung ke beberapa daerah di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Namun, kata Fadli, hal itu harus dijadwal ulang. "Iyalah pasti, artinya faktor kesehatan Bu Ani itu faktor yang penting karena soal keluarga," ujarnya.
(Baca juga: Doa dari Senayan: Semoga Lekas Sembuh Bu Ani Yudhoyono)
Dia mengaku sangat prihatin atas musibah yang dialami SBY dan keluarga ini.
"Kami ikut bersedih dan mudah-mudahan bisa disembuhkan, bisa pulih," katanya.
Anak buah Prabowo Subianto di Partai Gerindra itu berharap keluarga SBY diberikan kekuatan. "Kami ikut mendoakan Bu Ani," imbuhnya.
Fadli Zon mengatakan Prabowo Subianto akan menjenguk Bu Ani Yudhoyono yang dirawat di NUH Singapura.
- Jokowi Masuk Daftar Pimpinan Korup, PBNU: Apakah Lembaganya Kredibel?
- Jokowi Absen Pertemuan Eks Gubernur Jakarta, PDIP: Malu Namanya Masuk Daftar OCCRP
- Sugeng Budiono Apresiasi Kritik Haidar Alwi Terhadap Survei OCCRP
- Akademisi Nilai Daftar Tokoh Terkorup OCCRP Tidak Jelas Ukurannya
- Palang Rel
- Jokowi Masuk Daftar Pemimpin Korup versi OCCRP, BCW Desak KPK Lakukan Penyelidikan