Fadli Zon: Prabowo Tidak Menyatakan Lirik AHY
jpnn.com, JAKARTA - Wacana duet Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto dengan Ketua Komado Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (Prabowo-AHY) semakin kuat.
Pasangan ini dikabarkan tengah digodok Partai Gerindra dan Partai Demokrat. Dalam pertemuan antara Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan dengan Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat (5/7) pekan lalu, terungkap hal penting untuk pemilihan presiden (pilpres) 2019.
Syarief Hasan memastikan bahwa Prabowo menyampaikan pesan kepada Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bahwa siap berkoalisi dengan partai berlambang bintang mercy itu dan menggaet AHY sebagai calon wakil presiden (cawapres) 2019-2024.
Namun, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon membantah bahwa pertemuan itu sudah membicarakan nama cawapres.
“Saya kira belum sampai pada nama juga. Kan baru bertemu Syarief Hasan,” kata Fadli di gedung parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (9/7).
Wakil ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) ini memastikan bahwa Prabowo tidak menyatakan melirik AHY sebagai cawapresnya.
“Tidak menyatakan melirik AHY, tapi kan namanya proses dialog selalu menjajaki,” katanya.
Menurut dia, saat ini proses penjajakan itu tengah dilakukan. Waktu masih cukup panjang. Pendaftaran capres dan cawapres 2019-2024 akan berlangsung 4-10 Agustus 2018.
Saya kira belum sampai pada nama juga. Kan (Prabowo Subianto) baru bertemu Syarief Hasan.
- Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
- Prabowo Bertemu MBZ, Targetkan Investasi Dagang Rp 158 Triliun
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan