Fadli Zon: Saya Ingin Hadiri Peringatan Hari Antikorupsi Tapi...

jpnn.com - JAKARTA – Puncak peringatan Hari Anti Korupsi Internasional berlangsung di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga) Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (10/12).
Wakil Ketua DPR RI Bidang Politik dan Keamanan (Korpolkam), Fadli Zon tidak hadir dalam acara ini. Ia beralasan tidak melihat undangan.
“Saya, undangannya tidak lihat. Saya sebenarnya ingin datang. Tapi saya cek tidak tahu di mana undangannya,” kata Fadli Zon, saat dihubungi, Kamis (10/12).
Karena tidak melihat undangannya, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra itu memenuhi acara lain. “Kini saya sedang ada acara di sini (Semarang). Tapi kalau diundang saya datang,” ujarnya.
Demikian juga halnya dengan pimpinan DPR RI lainnya, menurut Fadli, karena sangat berdekatan sekali dengan Pilkada serentak maka anggota Dewaan masih berada di daerah pemilihannya masing-masing.
“Banyak momentum bertabrakan dengan Pilkada serentak, banyak yang masih berada di daerah pemilihannya,” ujar Fadli.(fas/jpnn)
JAKARTA – Puncak peringatan Hari Anti Korupsi Internasional berlangsung di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga) Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (10/12).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cak Imin Gelar Halalbihalal, Ma'ruf Amin & Sejumlah Menteri Hadir
- Pastikan Dana Haji Aman, Kepala BPKH: Kami Utamakan Transparansi dan Prinsip Syariah
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai