Fadli Zon: Saya Sudah Yakin Trump Akan Menang

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon ikut senang atas kemenangan Donald Trump dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) Amerika Serikat.
Bahkan, Fadli sejak awal meyakini pengusaha properti itu akan menumbangkan pesaingnya dari Partai Demokrat, Hillary Clinton.
"Saya kira ini kemenangan cukup telak dari Donald Trump. Saya dari awal termasuk yang sudah yakin bahwa DT akan menang, karena melihat konfigurasi rakyat Amerika Serikat," kata Fadli saat dihubungi pada Rabu (9/11).
Terkait pernyataan-pernyataan kontroversial seorang Trump ketika masa kampanyenya, baik itu soal Islam maupun imigran, politikus Gerindra ini meyakini hal itu hanya retorika saat kampanye.
"Saya yakin apa yang dia sampaikan dalam kampanye, yang dikhawatirkan soal Islam, imigran, itu retorika kampanye. Tidak akan dia lakukan," jelasnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fadli Zon ikut senang atas kemenangan Donald Trump dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) Amerika Serikat. Bahkan, Fadli
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza