Fadli Zon: Syukurlah Jokowi Mau Kembali

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo dikabarkan memangkas agenda kunjungannya ke Amerika Serikat (AS), karena pertimbangan situasi di dalam negeri yang sedang dilanda bencana asap. Keputusan tersebut menurut Wakil Ketua DPR Fadli Zon, hal yang tepat.
"Syukurlah dia (Presiden Jokowi) mau kembali. Menurut saya itu keputusan yang tepat karena bencana asap ini jauh lebih penting. Menurut saya kan mubadzir kunjungan ke sana," katanya di gedung DPR Jakarta, Selasa (27/10).
Menanggapi pembentukan Pansus Asap yang ramai disuarakan anggota DPR, Fadli mengatakan Pansus itu sedang diinisiasi anggota karena minimal harus ada dukungan minimal dari dua fraksi.
Politikus Gerindra itu justru menyayangkan lambannya sikap pemerintah dalam menetapkan kabut asap akibat kebakaran lahan dan hutan (karlahut) sebagai bencana nasional.
"Seharusnya pemerintah dari awal tetapkan sebagai bencana nasional. Ketika saya datang ke Kalteng saja, katanya dananya hanya Rp 1 miliar kan kayak bercanda. Harus ada keseriusan termasuk soal pendanaan," tegasnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Presiden Joko Widodo dikabarkan memangkas agenda kunjungannya ke Amerika Serikat (AS), karena pertimbangan situasi di dalam negeri yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BBPVP Bandung & Yayasan Inovasi Muda Indonesia Beri Pelatihan di Sektor Green Jobs
- Kades Kohod Dijebloskan Polisi ke Sel
- Dukung Ketahanan Pangan, Polda Riau Meluncurkan Program P2L
- Seminar dan Workshop Mukjizat Al-Qur’an 2025: Menyingkap Bukti dan Menggali Teori
- Kongres Demokrat, AHY Terharu Mengenang Renville Antonio
- Revisi KUHAP, Akademisi FHUI Sebut Penguatan Dominus Litis Meningkatkan Efektivitas Gakkum