Fahri Dianggap Cocok jadi Anak Buah Prabowo

jpnn.com - JAKARTA - Pengamat politik Universitas Jayabaya Igor Dirgantara setuju jika Fahri Hamzah segera meninggalkan PKS dan merapat ke Gerindra.
Partai yang dipimpin Prabowo Subianto itu dinilai pas untuk Fahri, karena memang sejak awal menyatakan tegas sebagai kubu oposisi.
"Kalau memang dia kritis, itu wajar saja sebagai pimpinan DPR. Dan daripada terus menerus dianggap duri dalam daging di kepengurusan PKS saat ini merapat saja dengan parpol lain seperti Gerindra," kata Igor kepada wartawan di Jakarta, kemarin (4/4).
Menurutnya, alasan pemecatan Fahri tidak masuk akal. ”Kecuali jika kader tersebut terkena kasus hukum . Bahkan yang terkena kasus hukum saja ada tidak dipecat,” ucap Igor.
Justru, menurut Igor, kritikan Fahri masih dianggap wajar jika dibandingkan dengan kader PDIP, Effendi Simbolon.
“Kalau hanya masalah kritis, Effendi Simbolon jauh lebih keras pernyataannya tehadap pemerintah JKW-Jk, tapi posisinya adem ayem aja tuh di PDIP. Jadi memang sebaiknya FH keluar saja dari PKS dan bergabung dengan parpol lain,” tandas Igor. (dli/sam/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025