Fahri Hamzah Berterima Kasih pada Jokowi
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengapresiasi Presiden Joko Widodo alias Jokowi yang mengenakan pakaian adat Sasak, Nusa Tenggara Barat, saat Sidang Bersama DPR dan DPD di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8).
Fahri memang memiliki ikatan kuat dengan adat Sasak karena dirinya berasal dari NTB.
"Saya berterima kasih," kata Fahri di Kompleks Parlemen, Jakarta.
BACA JUGA: Jokowi Sindir Eksekutif dan Legislatif yang Suka Kunker ke Luar Negeri
Fahri juga berkaca pada keputusan Jokowi mengenakan pakaian adat Bali saat menghadiri Kongres V PDI Perjuangan di Pulau Dewata.
Saat itu Jokowi mengaku memilih pakaian adat Bali karena dirinya dan wakilnya, KH Ma’ruf Amin, mampu memenangi Pilpres 2019 di Pulau Dewata.
“Sekarang karena kalah di NTB. Baguslah, balance," ujar Fahri.
Seperti diketahui, hasil rekapitulasi Pilpres 2019 yang diumumkan KPU Selasa (22/5) dini hari menyatakan Jokowi - KH Ma'ruf Amin meraih 2.351.057 suara di Bali.
Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengapresiasi Presiden Joko Widodo alias Jokowi yang mengenakan pakaian adat Sasak, Nusa Tenggara Barat, saat Sidang Bersama DPR dan DPD di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8).
- Jokowi Bakal Ikut Ridwan Kamil Blusukan Jika Diajak
- Jokowi dan Prabowo Dukung Paslon Pilwakot Kupang Christian Widodo dan Serena
- Jokowi Siap Turun Gunung demi Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Tunggu Tangggal Mainnya
- Jadi Peserta TASPEN, Jokowi Terima Manfaat Pensiun dan THT
- Jokowi Terima Manfaat Pensiun dan Tabungan Hari Tua dari TASPEN
- Diundang Respati-Astrid ke Angkringan, Jokowi: tetapi yang Bayarin, Saya