Fahri Hamzah Ingatkan KPK soal Berani Jujur Itu Hebat

jpnn.com, JAKARTA - Bola panas hak angket yang digulirkan Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus bergulir. Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah bahkan menantang KPK untuk buka-bukaan.
“Kata KPK kan berani jujur, hebat. Berani terbuka, hebat. Ya kita terbuka saja. Kalau masalahnya tidak ada, kita buka saja," katanya di DPR, Jumat (21/4).
Fahri mengaku sudah sejak lama minta KPK blakblakan. "Dari awal saya minta itu buka saja. Tidak usah khawatir."
Politikus PKS itu juga menepis anggapan hak angket ke KPK salah sasaran. Menurutnya, semua pihak yang diberi kewenangan berdasar undang-undang dan mendapat alokasi APBN layak diselidiki.
"Ini adalah kajian dari badan keahlian kita. Pandangan dari banyak ahli tata negara. Karena kalau ada yang kebal dari angket terus bagaimana DPR bekerja?" paparnya.
Lebih lanjut Fahri mengatakan, DPR juga sudah punya pola baku dalam menggunakan hak angket. Angket minimal harus diusulkan 25 anggota DPR.
Tapi jika angket merupakan hasil keputusan komisi, berarti disetujui 50 orang lebih. "Jadi sama saja, itu bisa menjadi usulan," ujarnya.
Fahri mengatakan, pimpinan menunggu surat dari Komisi III DPR. Surat itu nanti akan dibawa rapat pimpinan.
Bola panas hak angket yang digulirkan Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus bergulir. Wakil Ketua
- DPR dan Masyarakat Sipil Desak Proses Hukum Perusahaan Logistik Pembuat Macet di Pelabuhan Tanjung Priok
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- DPR Desak Manajemen Pelabuhan Tanjung Priok Berkoordinasi Terkait Bongkat Muat dengan Polisi
- KPK Pastikan Tak Ada Kendala dalam Penyidikan Tersangka Anggota DPR Anwar Sadat
- Hakim Terjerat Kasus Suap Lagi, Sahroni Mendorong Reformasi Total Lembaga Kehakiman
- Lola Nelria Desak Polisi Serius Tangani Kasus Pemerkosaan Balita di Garut