Fahri Hamzah: Istana Jangan Sampaikan Kabar Buruk ke Rakyat
Rabu, 02 Maret 2016 – 15:56 WIB
"Presiden itu jangan mengeluhkan problem internnya di publik, jangan membenani rakyat dengan masalah-masalah pejabat. Sudah capek rakyat mendengar keluhan-keluhan soal pejabat. Selesaikan saja di dalam," kata Fahri di gedung DPR Jakarta, Rabu (2/3).
Bagaimanapun, kalaupun presiden merasa tidak happy dengan ulah Menko Maritim Rizal Ramli dan Menteri ESDM Sudirman Said yang berantem masalah blok Masela, maka presiden yang akrab disapa Jokowi bebas memecat mereka kapanpun.
"Itu urusannya, presiden mau memecat menterinya hari ini pun, itulah prerogatif dia. Artinya begini, jangan lah itu dijadikan opini publik. Pilih lah opini ini yang bikin rakyat happy, bahwa kita bekerja, keadaan lebih baik. Ini kan isunya itu terlalu dangkal," ujar politikus PKS itu.
BERITA TERKAIT
- Harakah Majelis Taklim Deklarasi Setop Kekerasan pada Perempuan-Anak
- Guru Honorer Supriyani dan Orang Tua Korban Berdamai, Lihat
- Pesan Khusus Plt Sekjen Siti Fauziah Saat Pimpin Mutasi di Lingkungan Setjen MPR
- Prabowo Subianto Lantik Wakil Ketua dan Anggota Dewan Ekonomi Nasional
- KAI Properti-Kemenkominfo Perkuat Pemahaman Implementasi UU PDP
- JPU Bongkar Dugaan Keterlibatan Dandy dan Ferline di Kasus Pemalsuan Tanda Tangan