Fahri Hamzah: Keluar! Siapa yang Suruh Kalian Bawa Senjata, Brimob: Kapolri, Pak!
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengamuk di sela-sela penggeledahan oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di ruang Wakil Ketua Komisi V DPR Yuddy Widiana Adia.
Fahri marah karena keberadaan personel Brimob bersenjata laras panjang.
"Keluar dari sini! Siapa yang suruh kalian bawa senjata? Ini parlemen," kata Fahri, menghardik dua personel Brimob Polri yang tengah menenteng senjata laras panjang.
"Kapolri Pak," jawab sang Brimob. Tetap saja, politikus PKS itu marah dan meminta kedua aparat itu meninggallkan ruangan tersebut.
Tidak puas, Fahri langsung menuju lantai 6 gedung Nusantara I, tempat ruangan Anggota Komisi V Damayanti Wisnu Putranti (DWP), digeledah. DWP adalah tersangka kasus dugaan suap proyek jalan Kementerian PU-Pera di Ambon.
Di sana, dua anggota Brimob juga diusir Fahri. "Tolong kalian yang pakai senjata keluar dari sini, saya yang tanggung jawab pada Kapolri," tegas Fahri. (fat/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengamuk di sela-sela penggeledahan oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di ruang Wakil Ketua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
- Mendikdasmen Beri Sinyal Ada Regulasi Baru Penempatan Guru PPPK, Hamdalah
- Hari Ini Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Honorer Jangan Nekat Bertindak Konyol
- BMKG Ungkap Prakiraan Cuaca Hari Ini, Ada Hujan di Sejumlah Wilayah
- Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Dimulai, Honorer Titipan Mencuat, Ternyata Ada Kejutan yang Muncul