Fahri Hamzah: Pak SBY Tetangga Saya

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah ingin bertemu dengan Presiden Indonesia keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Meski demikian, ia menyatakan, tidak ada sesuatu yang spesial terkait pertemuan itu.
"Tidak ada yang spesial dengan Pak SBY, kecuali beliau adalah tetangga saya. Dari semua ketua umum partai yang dekat dengan rumah saya ya Pak SBY, enggak ada yang lain," kata Fahri di Hotel Oasis Amir, Jakarta, Minggu (24/4).
Pria 44 tahun itu menyatakan, pertemuan dilakukan karena ia ingin bersilatuhrami dengan SBY. Dalam pertemuan, Fahri ingin mengetahui pandangan Ketua Umum Partai Demokrat itu terkait situasi Indonesia.
"Beliau pemimpin kita selama sepuluh tahun. Ingin ngobrol-ngobrol apa pikiran beliau tentang situasi Indonesia terakhir dan sebagainya. Biasa, enggak ada yang spesial," ucap Fahri.
Pria yang dipecat dari PKS itu pun mengatakan, tidak ada yang salah apabila melakukan pertemuan dengan pimpinan nasional maupun partai. "Semua pimpinan nasional teman saya, semua pimpinan partai rata-rata juga komunikasi dengan saya, jadi tidak ada masalah," tandas Fahri. (gil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan
- Dendi Budiman: Miskinkan Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia