Fahri Hamzah Sebut Ketum Parpol di KIB Seperti Orang Bingung, Dave Golkar Merespons

Fahri Hamzah Sebut Ketum Parpol di KIB Seperti Orang Bingung, Dave Golkar Merespons
Politikus Partai Golkar Dave Laksono. Foto: Dokumentasi pribadi

"Ini orang-orang bingung," kata Fahri ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (7/6).

Wakil Ketua DPR RI periode 2014-2019 itu siap menguliahi para ketum parpol dari KIB apabila mereka tidak terima disindir sebagai orang-orang bingung.

"Coba panggil semua Ketum KIB itu, saya kasih tahu, enggak ada itu namanya koalisi, salah berpikirnya, ini keliru," kata Fahri.

Pria kelahiran Nusa Tenggara Barat (NTB) itu kemudian mengatakan Indonesia sebenarnya menerapkan sistem presidensial dalam berdemokrasi.

Dalam sistem itu, kata dia, partai politik tidak mengenal koalisi seperti lazim terjadi dalam sistem parlementer.

"Kalau parlementer ada koalisi, pembentukan koalisi itu identik dengan pembentukan the rulling majority dalam parlementer," kata Fahri.(ast/jpnn)

Dave merespons pernyataan Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah yang menyebut ketum parpol di Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) seperti orang bingung.


Redaktur : Friederich Batari
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News