Fahri Hamzah Yakin Duterte Tak Minta Ini ke Jokowi
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah meyakini Presiden Filipina Rodrigo Duterte enggan menyinggung masalah hukuman mati warga negaranya, Mary Jane, saat berkunjung ke Jakarta pekan lalu.
"Saya kira wajar saja Duterte tidak menanyakan vonis mati Mary Jane. Sebab Duterte lagi perang dengan narkoba di negaranya," kata Fahri.
Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu juga sangat yakin Duterte tidak meminta Mary Jane diselamatkan kepada Presiden Joko Widodo.
"Mustahil beliau memohon ke Pak Jokowi agar Mary Jane diselamatkan. Duterte saja lagi perang benaran dengan narkoba," tegas Fahri.
"Buktinya, dia sudah tahan ribuan orang di negaranya karena kasus narkoba," imbuh wakil rakyat dari daerah pemilihan Nusa Tenggara Barat itu. (fas/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah meyakini Presiden Filipina Rodrigo Duterte enggan menyinggung masalah hukuman mati warga negaranya, Mary Jane,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- KPK Menyita Dokumen Kasus Korupsi Bansos Presiden dari Teddy Munawar dan Steven Kusuma
- BNPT Gelar Program Sekolah Damai untuk Ciptakan Lingkungan Belajar yang Toleran dan Antikekerasan
- Ini Upaya Kanwil Bea Cukai Banten Wujudkan Komitmen Siap Berantas Narkotika
- Bikin Emosi Warga, Sopir Truk Tanah yang Gilas Kaki Bocah SD di Tangerang Ternyata Positif Narkoba
- Gelar Aksi Damai, Nasabah Wanaartha Life Desak Pengembalian Dana
- Sambangi Kementerian ATR/BPN, LSM Pijar Keadilan Demokrasi & FPKMP Soroti Sengketa Tanah di Papua