Fahri Hilang Terseret Ombak, Empat Rekannya Masih Trauma

Identitas korban yang selamat yakni Muhamad Ramzy Farraz (21) warga Kelurahan Cicagra, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung. Kemudian Ibnu Salman (19) warga Kelurahan Cihaurgeulis, Kecamatan Cibeunying, Kota Bandung.
Korban selamat lainnya Ananda Sam Satria (17) warga Kelurahan Cikutra, Kecamatan Cibeunying Kidul, Kota Bandung, dan Azka Hadi Hazazi (18) warga Kelurahan Gegerkalong, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung
Ia menyampaikan seluruh korban yang selamat sudah mendapatkan perawatan medis karena kondisinya lemah dan masih trauma dengan kejadian yang dialaminya.
"Yang selamat empat orang sudah dievakuasi ke puskesmas," kata Tubagus.
Adanya orang terseret ombak, sejumlah warga berusaha mencarinya, kemudian pencarian dilakukan juga oleh tim BPBD, juga dari Kantor Pencarian dan Pertolongan atau Basarnas Bandung.
Kepala Kantor SAR Bandung Deden Ridwansyah mengatakan sudah menerjunkan satu tim dari Kantor Pos SAR Tasikmalaya untuk membantu mencari seorang wisatawan yang dilaporkan hilang di Pantai Cikaso.
"Basarnas Bandung memberangkatkan satu tim rescue dari Pos SAR Tasikmalaya untuk melakukan pencarian terhadap satu orang wisatawan yang hilang terseret arus di Pantai Cikaso," katanya. (antara/jpnn)
Fahri bersama empat rekannya terseret ombak saat berenang di Pantai Cikaso, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Jumat (12/2).
Redaktur & Reporter : Boy
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- Korban Dokter Kandungan Syafril di Garut Diduga Lebih dari 100 Orang, Polisi Cari Fakta
- Polisi Rekomendasi Pencabutan STR Dokter Kandungan di Garut yang Lecehkan Pasien
- 6 Fakta Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut, Nomor Terakhir Bikin Geregetan
- Satu Korban Perahu Getek Terbalik di Sungai Musi Ditemukan, 1 Lagi Masih Dicari
- 2 Lansia Hilang Tenggelam di Perairan Sungai Musi, Tim SAR Bergerak Melakukan Pencarian