Faisal Basri Sebut Jokowi Merusak Fondasi, Negara Merugi
“Sehingga yang jadi tersangka itu seharusnya Jokowi. Aturan main itu dia rusak. Dicarilah korban, eh Airlangga katanya yang terlibat dalam (kasus) minyak goreng itu. Padahal Jokowi sendiri penyebabnya,” imbuhnya.
Sementara itu, Didin Damanhuri juga menyentil Jokowi.
Menurutnya, dalam dua tahun terakhir ini ada teater dari pemimpin yang ambisius.
Didin menyebut berbagai hal, seperti soal keinginan pemimpin berkuasa tiga periode, tentang Mahkamah Konstitusi, Komisi Pemilihan Umum, dan Gibran Rakabuming.
“Muncul pula peristiwa, mundurnya Airlangga Hartarto (dari Ketum Golkar),” kata Didin.
“Banyak sekali analisis dan informasi bahwa menjelang mundur, ada pertemuan (Jokowi dengan Airlangga),” imbuhnya.
Menurut Didin, sebelum mengumumkan mundur sebagai Ketum Golkar itu, Airlangga konon akan dipanggil untuk diperiksa oleh kejaksaan.
“Airlangga memilih mundur (sebagai Ketua Umum Golkar, dan sampai hari ini tidak ada pemanggilan (oleh kejaksaan) yang bersangkutan (Airlangga),” ujar Didin.
Sehingga yang jadi tersangka itu seharusnya Jokowi. Aturan main itu dia rusak. Dicarilah korban, eh Airlangga
- Pilwalkot Semarang 2024: Restu & Doa Jokowi untuk Yoyok-Joss
- Lihat Senyum Jokowi saat Kampanye Luthfi-Yasin di Simpang Lima Semarang
- AS Optimistis Kembangkan Kerja Sama Ekonomi dengan Pemerintahan Baru
- Indonesia Siap Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Berkelanjutan dari AS
- Menko Airlangga Dorong Kerja Sama dengan Arizona State University, Ini Tujuannya
- Satgas Semikonduktor Indonesia dan Purdue University Teken MoU, Menko Airlangga: Momentum Bersejarah