Faisal-Biem Optimis Lolos Verifikasi
Jumat, 11 Mei 2012 – 10:20 WIB

Faisal-Biem Optimis Lolos Verifikasi
JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta akan mengumumkan pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur yang lolos verifikasi pencalonan dalam Pilkada DKI Jakarta 2012. Pasangan bakal calon dari jalur independen, Faisal Basri-Biem Benyamin menyatakan sangat optimis lolos untuk mengikuti pesta demokrasi di ibukota ini.
"Kami optimis lolos ke tahap selanjutnya," kata Ketua Tim Sukses Faisal-Biem, Tosca Santoso melalui pesan singkat, Jumat (11/5).
Baca Juga:
Keyakinan Tosca mengacu hasil verifikasi faktual terhadap KTP pendukung yang dikumpulkan. Ia menegaskan, dukungan warga yang dikumpulkan Faisal-Biem telah memenuhi persyaratan. "Jumlah (dukungan) yang lolos lebih dari 250 ribu. Sementara kebutuhan untuk lolos adalah 191 ribu," ujarnya.
Tosca mengungkapkan, hari ini Faisal-Biem tidak akan menghadiri acara pengumuman di kantor KPU DKI Jakarta. Faisal akan menanti hasil pengumuman dari KPU DKI bersama warga di kelurahan Rawa Bunga, Jatinegara. "Hari ini Faisal akan menunggu pengumuman KPU DKI bersama warga di kelurahan Rawa Bunga, Jatinegara. Sebab mereka pasangan gubernur dan wakil gubernur yang pencalonannya digalang oleh warga," ucap Tosca.
JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta akan mengumumkan pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur yang lolos verifikasi pencalonan
BERITA TERKAIT
- Heboh Isu Ijazah Palsu, Jokowi Bukan Satu-satunya Sasaran Tembak
- PKB & BIEN Menggelar Diskusi soal Masa Depan Perlindungan Sosial Indonesia
- DPR Bahas RUU Kepariwisataan, Apa Misinya?
- Paslon Cecep - Asep Memenangi PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya
- Geruduk Bawaslu Bengkulu Selatan, Pendukung Suryatati-Ii Sumirat Tuntut Paslon 03 Didiskualifikasi
- BPOM-BPJPH Temukan 9 Pangan Olahan Mengandung Babi, Ade Rezki Dorong Kolaborasi Pengawasan