Faito S720, Bearing Berbahan Composite Wood, Apa Keunggulannya?

Faito S720, Bearing Berbahan Composite Wood, Apa Keunggulannya?
Bearing Faito S720 dengan retainer wood laminated phenolic (composite wood), memiliki beberapa sifat utama. Foto: Faito

Struktur radial ball bearing pada umumnya terdiri dari inner ring (cincin dalam), outer ring (cincin luar), ball steel (bola besi) dan retainer/separator.

Dari keempatnya, retainer/penahan ball pada bearing bisa disebut menjadi salah satu faktor yang menentukan kualitas sebuah bearing.

Diketahui, retainer menjaga agar ball bearing tetap berada pada alurnya. Bearing radial untuk motor yang umum beredar saat ini menggunakan retainer terbuat dari bahan baja karbon.

Bearing dengan retainer baja memerlukan pelumasan ekstra karena gesekan antar besi yang akan menimbulkan potensi keausan cukup tinggi.

Namun, seiring dengan perkembangan teknologi otomotif, terciptalah radial bearing yang memiliki retainer dengan bahan wood laminated phenolic/composite wood, yang diciptakan untuk meningkatkan kinerja mesin motor, dan diklaim memiliki daya tahan tinggi layaknya bearing Faito S720.

Menurut Engineer PT. Faito Racing Development Indonesia Gunawan bearing Faito S720 dengan retainer wood laminated phenolic (composite wood), memiliki beberapa sifat utama, yakni tahan terhadap getaran tinggi, tahan terhadap temperatur tinggi, self lubrication, tahan korosi & senyawa kimia, dan keausan.

Dia menjelaskan bahan itu dibentuk secara presisi untuk memberikan daya luncur ball bearing yang baik dan mulus pada alurnya, serta tahan terhadap getaran, dan mendukung putaran tinggi mesin.

"Bearing Faito S720 memiliki internal clearance atau celah bearing C4, hal ini untuk memaksimalkan pelumasan ketika bearing bekerja dalam putaran tinggi,” tuturnya.

Bearing Faito S720 dengan retainer wood laminated phenolic (composite wood), memiliki beberapa sifat utama. Simak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News