Fajar Bertekad Bawa Persiba Balikpapan Promosi Musim Depan
jpnn.com, BALIKPAPAN - Penjaga gawang Fajar Setya Jaya salah satu pemain yang dipastikan akan kembali diikat manajemen Persiba musim Liga 2 2019.
Presiden Klub Persiba Balikpapan, Rahmad Mas’ud sebelumnya menyebut bakal mengikat 30-40 persen pemain lama dari total 16 pemain yang direkomendasikan tim pelatih musim lalu.
Bak gayung bersambut, keinginan manajemen untuk kembali menggunakan jasa mantan kiper PSIS Semarang ini diamini oleh sang pemain.
Fajar menyebut, siap untuk kembali mengawal gawang Beruang Madu musim depan. Bahkan diakuinya, manajemen baru sudah menjalin komunikasi dengan dirinya beberapa hari lalu.
“Secara pribadi, saya selalu siap untuk Persiba. Tapi ‘kan ini belum ada hitam di atas putih,” kata Fajar kepada Kaltim Post.
Fajar mengaku, masih penasaran lantaran musim lalu gagal membawa Beruang Madu ke Liga 1. Kegagalan musim lalu, kata Fajar, memang cukup mengecewakan.
“Saya yakin manajemen baru punya target serius untuk bisa menembus Liga 1 musim depan. Saya ingin jadi bagian proyek manajemen baru ini,” kata Fajar.
Selain mempertahankan sejumlah muka lama, manajemen juga dipastikan bakal merekrut pemain baru. Satu nama yang sudah pasti berseragam Persiba musim depan adalah Aji Kusuma.
Penjaga gawang Fajar Setya Jaya salah satu pemain yang dipastikan akan kembali diikat manajemen Persiba musim Liga 2 2019.
- Philip Hansen Resmi Jadi Pelatih PSMS Medan
- Perseru Badak Lampung Turun Kasta, 4 Pemainnya Jadi Buruan Klub Liga 1
- Gagal Bawa PSMS Promosi ke Liga 1, Jafri Sastra Bilang Begini Soal Nasibnya
- PSMS Medan Gagal Promosi ke Liga 1, Bus Pemain Dilempari Batu di Labura
- PSMS Medan Liburkan Pemain setelah Tak Lolos ke Babak Semifinal Liga 2
- Kalah Lawan Persita, PSMS Medan Gagal Promosi ke Liga 1