Fajar/Rian Bocorkan Penyebab Kandas di 16 Besar Hong Kong Open 2023
jpnn.com - Langkah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto terhenti di 16 besar Hong Kong Open 2023.
Ganda putra ranking satu dunia itu dipaksa mengakui keunggulan duo Taiwan, Lee Fang-chih/Lee Fang-jen.
Berlaga di Hong Kong Coliseum, Kamis (14/9/2023), Fajar/Rian keok dua gim langsung, 16-21, 19-21.
Seusai pertandingan, Fajar/Rian mengakui penampilan mereka masih jauh dari yang diharapkan.
Peraih perak Asian Games 2018 itu melakukan banyak kesalahan yang menguntungkan lawan.
"Jauh sekali dari yang kami harapkan. Lawan bermain baik, sangat percaya diri, dan tidak mudah mati sendiri, sementara kami malah sebaliknya."
"Kami banyak melakukan kesalahan-kesalahan pada bola yang mudah, bola yang seharusnya tidak mati," ucap Fajar dalam keterangan resmi.
Lebih lanjut, Fajar/Rian tak mau terlarut dalam kesedihan. Mereka akan melakukan evaluasi agar tampil baik di turnamen berikutnya.
Langkah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto terhenti di 16 besar Hong Kong Open 2023.
- Jangan Cari Nama Pemain Indonesia di Daftar Finalis BWF World Tour Finals 2024
- Live Streaming Semifinal BWF World Tour Finals 2024: Ayo, Indonesia!
- Jadwal Semifinal BWF World Tour Finals 2024: Kans All Indonesian Final
- Jadwal Semifinal BWF World Tour Finals 2024: 3 Wakil Indonesia Main Besok Sore
- Lihat Hasil Undian Semifinal BWF World Tour Finals 2024
- Fajar/Rian Fokus Kembalikan Kondisi Fisik Menjelang BWF World Tour Finals 2024