Fakta Mengejutkan dan Dramatis di Balik Pernikahan Qori Akbar dengan 2 Janda Sekaligus

Fakta Mengejutkan dan Dramatis di Balik Pernikahan Qori Akbar dengan 2 Janda Sekaligus
Qori Akbar, lelaki asal Dusun Baturiti Desa Kuta Kecamatan Pujut menikahi dua perempuan. Foto: ISTIMEWA/RADAR LOMBOK

jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Cinta segi tiga dalam satu atap terjadi di Kabupaten Lombok Tengah.

Duda 20 tahun asal Dusun Baturiti Desa Kuta Kecamatan Pujut Kabupaten Lombok Tengah Qori Akbar, menikahi dua perempuan sekaligus yakni Nur Husnul (20) asal Dusun Batugulung Desa Prabu dan Yunanita Ruri (21), warga Dusun Sade Desa Rembitan Kecamatan Pujut.

Qori menikahi dua perempuan itu Senin (26/7) lalu.

Kedua istri Qori pun tampak rukun ketika awak Radar Lombok mengunjungi rumahnya di Desa Kuta, Rabu (27/7).

Salah satu istri Qori, Nur Husnul sedang mencuci perabotan bekas acara pernikahan mereka. Nur Husnul tercatat sebagai istri pertama Qori secara akad nikah.

Adapun istri keduanya, Yunanita Ruri sedang berada di rumah tetangga yang bersebelahan dengan rumahnya.

Qori pun memanggil kedua istrinya. Sejurus kemudian, kedua istrinya sudah menemani Qori duduk di teras rumahnya.

Qori mengatakan dia berstatus seorang duda sebelum menikahi kedua istrinya.

Qori Akbar menceritakan bagaimana dia bisa menikahi dua janda sekaligus. Ternyata dia sempat bingung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News