Faktor Persiapan Kurang Maksimal
Rabu, 07 Desember 2011 – 08:19 WIB
MALANG - Sebiji gol Mario Costas pada menit ke-82 membawa Persela Lamongan menaklukkan skuad muda Arema 1-0 (0-0) dalam laga perdana Indonesia Super League (ISL) kemarin (6/12). Kemenangan itu menjadi modal penting bagi Gustavo Lopez dkk sebelum bertandang ke markas Persegres Gresik pada 10 Desember mendatang. Pada kesempatan itu, dia mengungkapkan permohonan maafnya kepada Arema karena harus menderita kekalahan pertama di kandang dari Persela. "Saya tahu, Arema sudah lama tidak kalah di kandang," ujar Janu yang musim lalu menjadi pelatih Arema itu.
Pelatih Arema Wolfgang Pikal menyebut faktor persiapan yang minim adalah penyebab kekalahan timnya. "Kalian sudah tahu, persiapan kami kurang maksimal," kelit pelatih kelahiran Wina, Austria, yang lama tinggal di Bali itu. Namun, secara keseluruhan, dia menyebut timnya sudah bermain cukup bagus.
Baca Juga:
Sementara itu, pelatih Persela Miroslav Janu mengatakan bahwa hasil tersebut sesuai dengan target yang diusung jauh-jauh hari sebelumnya. "Kita datang ke Malang, sudah bilang dengan pemain harus tiga poin," ujar dia.
Baca Juga:
MALANG - Sebiji gol Mario Costas pada menit ke-82 membawa Persela Lamongan menaklukkan skuad muda Arema 1-0 (0-0) dalam laga perdana Indonesia Super
BERITA TERKAIT
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up
- Future Champions, Tantangan Seru untuk Calon Juara Bulu tangkis
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025
- Mantan Pelatih Thailand Ingin Vietnam Menjadi Juara Piala AFF 2024