Falcao Comeback, Monaco Diimbangi Valencia 2-2

jpnn.com - LONDON - Penantian panjang AS Monaco untuk memainkan bomber garang Radamel Falcao berakhir di Emirates Stadium, Sabtu (2/8) malam WIB. Monaco akhirnya bisa menurunkan Falcao ketika bersua Valencia pada Emirates Cup.
Sayangnya, comeback Falcao kurang manis setelah Monaco ditahan imbang Valencia dengan skor 2-2 (1-1). Monaco sempat unggul terlebih dahulu setelah sepak pojok Joao Moutinho salah diantisipasi bek Valencia, Ruben Vezo pada menit ke-30.
Namun, keunggulan Monaco tak bertahan lama setelah bek Ricardo Carvalho melakukan gol bunuh diri tujuh menit berselang. Bermaksud menghalau umpan silang Antonio Barragan, bek asal Portugal itu justru memasukkan bola ke gawang sendiri.
Valencia berbalik unggul setelah Francisco Alcacer berhasil memanfaatkan umpan silang Aly Cissokho pada menit ke-70. Pelatih Monaco, Lonardo Jardim memasukkan Falcao pada menit ke-72 untuk meningkatka daya dobrak.
Itu adalah penampilan pertama Falcao sejak delapan bulan terakhir. Sebagaimana dikatahui, Falcao harus absen panjang setelah menderita cedera lutut parah usai ditebas bek Monts d Or Azergues Foot pada 22 Januari lalu.
Masuknya Falcao terbukti bisa membuat Monaco akhirnya menyamakan kedudukan. Berawal dari tendangan bebas Carles Gil, Monaco sukses mencetak gol melalui Lucas Ocampos pada menit ke-80. (jos/jpnn)
LONDON - Penantian panjang AS Monaco untuk memainkan bomber garang Radamel Falcao berakhir di Emirates Stadium, Sabtu (2/8) malam WIB. Monaco akhirnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025
- Sudirman Cup 2025: Ini Target dari Menpora Dito Ariotedjo
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF