Fans Atletico Madrid Tolak Soldado

jpnn.com - MADRID - Keinginan manajemen Atletico Madrid mendatangkan bomber Tottenham Hotspurs, Roberto Soldado tak akan berjalan mulus. Pasalnya, Soldado mendapat resistensi besar dari fans Atletico.
Tak tanggung-tanggung, para suporter Atletico membuat petisi di dunia maya untuk menolak kedatangan Soldado. Dalam petisi itu, para fans Atletico menuliskan kalimat UnAtletiSinSoldado (An Atletico Madrid Without Soldado).
Bagi fans Atletico, Soldado bukanlah sosok yang pantas untuk direkrut. Itu mengacu pada performa buruk Soldado ketika membela Tottenham di Premier League musim lalu.
Saat itu, mantan bomber Valencia itu hanya bisa menjaringkan enam gol. Celakanya, dari jumlah itu, hanya dua gol yang berasal dari open play. Sisanya merupakan gol dari titik putih.
Catatan itu jelas sangat buruk jika menilik harga Soldado yang mencapai skeitar Rp 400 miliar. Saat ini, Atletico memang tengah mencari striker untuk mengisi satu slot yang ditinggalkan David Villa.
Tim berjuluk Los Rojiblancos itu bahkan bisa saja kehilangan dua striker sekaligus. Pasalnya, Diego Costa dikabarkan siap berlabuh di Chelsea. (jos/jpnn)
MADRID - Keinginan manajemen Atletico Madrid mendatangkan bomber Tottenham Hotspurs, Roberto Soldado tak akan berjalan mulus. Pasalnya, Soldado mendapat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan
- Popsivo Polwan Menang, Cek Klasemen Final Four Proliga 2025
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United