Fans Dortmund Lempari Lapangan dengan Bola Tenis saat Laga Berlangsung

jpnn.com - AKSI protes suporter menolak kenaikan harga tiket di Inggris merambah ke Jerman. Kekecewaan atas kenaikan harga tiket yang sebelumnya dialami suporter Liverpool, juga dirasakan oleh suporter Borussia Dortmund.
Kebijakan menaikkan harga tiket itu pun langsung diprotes oleh suporter Dortmund yang tergolong solid.
Jika di kandang Liverpool aksi protes kenaikan harga tiket tersebut ditunjukkan dengan cara meninggalkan lapangan, beda dengan di Borussia Dortmund.
Suporter yang terkenal kompak itu melampiaskan dengan cara melempari lapangan stadion Westfalen dengan bola tenis untuk menggangu permainan yang sedang berlangsung.
Aksi itu adalah bentuk protes suporter atas kenaikan harga tiket masuk ke dalam stadion.
Salah seorang pendukung yang melakukan aksi protes mengatakan, bola tenis yang dipilih untuk dilemparkan ke lapangan karena tenis sempat dianggap sebagai olahraga mahal, olahraganya kalangan atas.(ray/jpnn)
AKSI protes suporter menolak kenaikan harga tiket di Inggris merambah ke Jerman. Kekecewaan atas kenaikan harga tiket yang sebelumnya dialami suporter
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat